Seorang pasien yang sedang sakit parah atas nama Herman Holombau dari Distrik Wandai, Kabupaten Intan Jaya, Papua telah dipikul oleh keluarga dan masyarakat setempat ke Enarotali, Kabupaten Paniai untuk menjalani perobatan medis.
Jika pasien tersebut di pukul oleh keluarga dan masyarakat ataupun di angkut dengan motor dari Distrik Wandai ke Kabupaten Paniai diperkirakan jarak tempuh yang harus dilalui sekitar 40 KM, belum lagi jalan trans Paniai - Intan Jaya yang sangat ekstrem dilalui.
Terkait dengan hal tersebut disampaikan kepada pemerintah kabupaten Intan Jaya dan DPR Kabupaten Intan Jaya untuk segera membuka kembali Puskemas yang berada di distrik wandai dalam melayani masyarakat di sejumlah kampung yang masih termasuk dalam distrik wandai. Agar masyarakat bisa mendapatkan layanan kesehatan di Kampung halaman mereka di Intan Jaya.
WPFP lampirkan bukti foto evakuasi pasien dari Distrik Wandai ke Kabupaten Paniai oleh keluarga dan masyarakat setempat pada 27 Mei 2024.
West Papua Free Pers (WPFP)
Posting Komentar